Bimbingan Teknis Perencanaan Berbasis Data Tingkat SMP Negeri 12 Kota Komba dilaksanakan pada hari Sabtu, 09 Desember 2023. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala SMPN 12 Kota Komba yang dihadiri oleh Narasumber serta seluruh guru SMP Negeri 12 Kota Komba.
Perencanaan Berbasis Data (PBD) adalah bentuk pemanfaatan data pada platform Rapor Pendidikan sebagai bentuk intervensi pada sekolah dan dinas pendidikan maupun pemerintah daerah terhadap mutu dan capaian pendidikannya. Hal ini tak lain bertujuan demi mencapai peningkatan serta perbaikan mutu pendidikan yang berkesinambungan.
Kegiatan analisis Rapor Pendidikan dan Perencanaan Berbasis Data (PBD) ini, juga bertujuan untuk memberikan perbaikan pembelanjaan anggaran, serta pembenahan sistem pengelolaan satuan pendidikan yang efektif, akuntabel dan konkret. Selain itu, Perencanaan Berbasis Data (PBD) juga disesuaikan dengan kebutuhan dinas pendidikan berdasarkan identifikasi masalah yang berasal dari data Rapor Pendidikan.
Semua hal ini dilakukan untuk mendorong satuan pendidikan dalam hal ini sekolah, untuk melakukan pembenahan melalui penyusunan kegiatan peningkatan capaian, berdasarkan hasil identifikasi dan refleksi terhadap capaian di Rapor Pendidikan dan kondisi lapangan (sekolah).
Dalam pelaksanaan kegiatan Bimtek ini, narasumber utama yang dihadirkan adalah Kepala Bidang Pembina SMP Dinas PPO Kabupaten Manggarai Timur, Bapak Agustinus Rahmanto, M.Ed. Dalam materinya beliau memberikan bimbingan terkait cara membaca Rapor Pendidikan beserta penjelasan-penjelasan teknis terkait identifikasi akar masalah, label capaian, hingga pada jenis pembenahan yang bisa dilakukan terhadap masing-masing indikator prioritas pada Rapor Pendidikan.
Dalam kegiatan ini, para guru didampingi hingga melakukan perencanaan berbasis data yang dituangkan ke dalam lembar kerja berupa RKAS yang nantinya akan diimplementasikan oleh pihak sekolah untuk memenuhi indikator-indikator yang belum mencapai standar pendidikan. Kegiatan ini juga diisi dengan berdiskusi membenahi masalah yang kerap terjadi di lingkungan belajar selama ini hingga menemukan solusi serta cara atau teknik yang mesti dilakukan oleh guru-guru ke depannya dalam peningkatan rapot mutu sekolah di masa yang akan datang.
Di sela pemaparan materinya, Kepala Bidang Pembina SMP menyampaikan apresiasi kepada sekolah atas keberhasilan dalam meningkatkan mutu pendidikannya selama ini.
“Salah satu alasan mengapa SMPN 12 Kota Komba mendapatkan bantuan BOS Kinerja adalah karena sekolah ini mendapat apresiasi khusus dalam peningkatan beberapa indikator di rapor pendidikan, terutama literasi dan numerasi. Kita mendapat peringkat yang bisa menyaingi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Manggarai Timur” pungkasnya.
Bapak Aloisius Gano, Kepala UPTD SMPN 12 Kota Komba dalam sambutan singkat sebelum mengakhiri kegiatan ini mengucapkan limpah terima kasih kepada kepala Bidang Pembina SMP, Bapak Agustinus Rahmanto, M.Ed sebagai narasumber. “Bapak Gusti sudah memaparkan materinya dengan sangat bagus sampai teknis bagaimana menuangkannya ke lembar RKAS. Tinggal kita menerapkan dan juga memperbaiki hal-hal yang perlu diperbaiki selama ini di dalam rapor pendidikan SMP Negeri 12 Kota Komba.
“Pada kegiatan ini kami banyak menemukan hal baru yang dapat kami refleksikan untuk meningkatkan mutu sekolah ke depannya. Kami berharap kegiatan seperti ini bukan hanya sampai pada hari ini saja, tetapi terus berlanjut ke depannya hingga kualitas pendidikan sekolah ini bisa ditingkatkan lagi” tambahnya.
Komentar
Posting Komentar